APLIKASI PENGGAJIAN PADA JASA LAYANAN KECANTIKAN MENGGUNAKAN VB.NET
DOI:
https://doi.org/10.5281/zenodo.7580155Kata Kunci:
Visual Basic, Penggajian, jasaAbstrak
Sesuai dengan catatan pada situs kemenperin.go.id menunjukan bahwa sejak 2012, rata – rata pertumbuhan sektor dibidang jasa kecantikan mencapai 15 persen. Data terbaru APJII, tahun 2022 pengguna internet di Indonesia mencapai sekitar 210 juta. Artinya ada penambahan sekitar 35 juta pengguna internet di Indonesia. Penelitian ini membahas proses penggajian pada sebuah usaha jasa kecantikan yang awalnya masih dilakukan secara manual sehingga sering terjadi kesulitan dalam proses penghitungannya. Peneliti menggunakan metode waterfall pada proses pengembangan perangkat lunaknya dan menggunakan aplikasi Visual Basic .Net sebagai bahasa pemograman yang diimplementasikan pada .Net Framework. Hasil yang dicapai dengan pembuatan aplikasi ini adalah proses perhitungan penggajiannya menjadi lebih mudah, data menjadi tersimpan lebih baik dan proses pembuatan laporannya juga menjadi lebih cepat